PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK USIA DINI

Authors

  • Nabila Thifallya Regina Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran, Bandung, Indonesia
  • Eva Nuriyah Hidayat Pusat Studi CSR, Kewirausahaan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Universitas Padjadjaran, Badung, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.52423/welvaart.v5i1.15

Keywords:

Pola Asuh, Anak Usia Dini, Perilaku Sosial

Abstract

Pola asuh merupakan tindakan atau perilaku orang tua yang berperan penting dalam membentuk kepribadian anak, di mana pola asuh yang positif dapat membantu anak tumbuh menjadi individu yang sehat dan mandiri. Anak usia dini didefinisikan sebagai anak yang berusia 0 sampai dengan 8 tahun yang berada dalam tahap pertumbuhan dan perkembangan fisik dan mental. Masa kanak-kanak juga merupakan masa di mana anak-anak belum dapat sepenuhnya menyadari potensi yang dimilikinya. Oleh karena itu, diperlukan upaya pola asuh pendidikan untuk mengoptimalkan semua unsur pertumbuhan, baik perkembangan fisik maupun psikis. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pola asuh orang tua dapat mempengaruhi perilaku sosial pada anak usia dini dan agar orang tua dapat mengetahui serta dapat memilih, juga menerapkan pola asuh terhadap anaknya agar anak dapat berkembang secara optimal sesuai dengan tahap perkembangannya. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah studi kepustakaan yang diharapkan dapat menjadi pengetahuan dan pemahaman kepada orang tua bahwa peran keluarga merupakan hal utama dalam menerapkan pola asuh yang tepat bagi anak-anaknya, serta memberikan pemahaman mengenai berbagai jenis pola asuh yang ada di masyarakat untuk membangun karakter anak. Dari penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa orang tua memiliki peran penting dalam pembentukan karakter anak dalam bersosialisasi dengan lingkungannya. Orang tua perlu memahami pola asuh yang baik dan benar agar perilaku sosial anak akan terbentuk, sehingga anak dapat mengklasifikasikan diri mereka dengan baik saat bersosialisasi di lingkungan masyarakat.

References

Alini, A., & Indrawati, I. (2020). Hubungan Tingkat Pendidikan Dan Tipe Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perkembangan Psikososial Anak Usia Prasekolah. Jurnal Ners, 4(2), 110-115.

Asri, A. S. (2018). Hubungan Pola Asuh Terhadap Perkembangan Anak Usia Dini. Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar, 2(1), 1-9.

Astuti, E. (2019). Pola Asuh Orang Tua Berhubungan Dengan Perkembangan Emosi (Eq) Anak. Jurnal Keperawatan, 8(2), 26-33.

Badriah, E. R., & Fitriana, W. (2018). Pola Asuh Orang Tua Dalam Mengembangkan Potensi Anak Melalui Homeshooling Di Kancil Cendikia. Comm-Edu (Community Education Journal), 1(1), 1-8.

Candra, A. N., Sofia, A., & Anggraini, G. F. (2017). Gaya Pengasuhan Orang Tua pada Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Anak, 3(2), 69-78.

Dewi, P. A. S. C., & Khotimah, H. (2020, October). Pola Asuh Orang Tua Pada Anak Di Masa Pandemi Covid-19. In Seminar Nasional Sistem Informasi (SENASIF) (Vol. 4, No. 1, pp. 2433-2441).

Fadlan, A., & Kasmadi, N. (2019). Pola Asuh Orang Tua Dalam Pembinaan Moral Anak Usia Dini. SMART KIDS: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 1(2), 37-44.

Fatmawati, E., Ismaya, E. A., & Setiawan, D. (2021). Pola Asuh Orang Tua Dalam Memotivasi Belajar Anak Pada Pembelajaran Daring. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 7(1), 104-110.

Fimansyah, W. (2019). Pengaruh pola asuh orang tua terhadap pembentukan karakter anak di era globalisasi. Primary Education Journal Silampari, 1(1), 1-6.

Fitriani, L. (2015). Peran pola asuh orang tua dalam mengembangkan kecerdasan emosi anak. Lentera, 17(1).

Harahap, F. I. N. (2018). Pengaruh Hasil Program Parenting Dan Pola Asuh Orang Tua Terhadap Peningkatan Motivasi Belajar Anak Usia Dini. Al-Muaddib J. Ilmu-Ilmu Sos. Keislam, 3(1).

Haryono, S. E. (2018). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kemandirian Dan Kemampuan Regulasi Emosi Anak Usia Dini. Jurnal Warna: Pendidikan dan Pembelajaran Anak Usia Dini, 3(1), 1-10.

Haryono, S. E. (2018). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kemandirian Dan Kemampuan Regulasi Emosi Anak Usia Dini. Jurnal Warna: Pendidikan dan Pembelajaran Anak Usia Dini, 3(1), 1-10.

Hendri, H. (2019). Peran Pola Asuh Orang Tua Terhadap Pembentukan Konsep Diri Pada Anak. At-Taujih: Bimbingan dan Konseling Islam, 2(2), 56-71.

Lestiawati, I. M. (2013). Pengaruh pola asuh orang tua terhadap kemampuan sosial anak usia 6-7 tahun. Jurnal Ilmiah Visi, 8(2), 111-119.

Makagingge, M., Karmila, M., & Chandra, A. (2019). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perilaku Sosial Anak (Studi Kasus Pada Anak Usia 3-4 Tahun di KBI Al Madina Sampangan Tahun Ajaran 2017-2018). Yaa Bunayya: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 3(2), 115-122.

Mardiana, N. S. (2020). Pengaruh Pola Asuh Otoriter Orang Tua terhadap Interaksi Anak Usia Dini. Pedagogi: Jurnal Ilmu Pendidikan, 20(1), 22-25.

Prasetyaningsih, N. (2019, August). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kecerdasan Emosi Anak Usia 4-6 Tahun. In Prosiding Seminar Nasional PG PAUD Untirta 2019 (pp. 219-228).

Reswita, R. (2017). Hubungan Pola Asuh Orangtua Dengan Capaian Perkembangan Anak. PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 1(1), 72-81.

Sari, C. W. P. (2020). Pengaruh Pola Asuh Otoriter Orang Tua Bagi Kehidupan Sosial Anak. Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK), 2(1), 76-80.

Sari, P. P., Sumardi, S., & Mulyadi, S. (2020). Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perkembangan Emosional Anak Usia Dini. Jurnal PAUD Agapedia, 4(1), 157-170.

Sunarty, K. (2016). Hubungan pola asuh orangtua dan kemandirian anak. Journal of Educational Science and Technology (EST), 2(3), 152-160.

Tabi’in, A. (2020). Pola Asuh Demokratis sebagai Upaya Menumbuhkan Kemandirian Anak di Panti Asuhan Dewi Aminah. KINDERGARTEN: Journal of Islamic Early Childhood Education, 3(1), 30.

Tsani, I. L., Herawati, N. I., & Istianti, T. (2016). Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Kemandirian Anak Usia Dini. Cakrawala Dini: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 7(2).

Vinayastri, A. (2015). Pengaruh pola asuh (parenting) orang-tua terhadap perkembangan otak anak usia dini. Jurnal Ilmiah WIDYA, 3(1), 33-42.

Downloads

Published

2024-07-10

How to Cite

Nabila Thifallya Regina, & Eva Nuriyah Hidayat. (2024). PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK USIA DINI. Welvaart: Jurnal Ilmu Kesejahteraan Sosial, 5(1), 129–145. https://doi.org/10.52423/welvaart.v5i1.15

Issue

Section

Articles